Diganyang Atalanta 0-3 di Liga Europa, Kapten Liverpool: Mereka Menghukum Kami

Jumat 12-04-2024,10:23 WIB
Reporter : Muhammad Fajar Rivaldi
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

Radar Jabar - Liverpool kalah dari Atalanta pada leg pertama babak perempat final Liga Europa 2023/2024. Brace Gianlucca Scamacca dan gol tunggal Mario Pasalic memberi tim tamu kemenangan 0-3 di Anfiled, Jumat 12 April 2024 dini hari WIB.

 

Kapten The Reds, Virgil Van Dijk, mengakui kekalahan ini karena La Dea mampu menghukum timnya yang bermain ceroboh. Dirinya pun kesal, apalagi hasil ini mengakhiri rekor 14 pertandingan tak terkalahkan Liverpool di Anfield.

 

"Rasanya menyakitkan, kami sudah lama tidak kalah di sini. Mereka menghukum kami karena ceroboh dalam penguasaan bola," tutur Van Dijk dalam AFP, Jumat (12/4) dikutip dari Antara.

 

BACA JUGA:Hasil Final Piala Super Saudi: Hancurkan Al-Ittihad via Skor Telak, Al-Hilal Rebut Trofi

 

Menurut bek timnas Belanda itu, tiga gol yang bersarang di gawang Liverpool terjadi karena kesalahan kolektif dan ruang yang terbuka bagi lawan. Kedua hal tersebut menjadi sorotan tersendiri untuknya.

 

"Kami sangat terbuka dan ini lebih karena kami kebobolan setelah kehilangan bola di area-area sulit," ucap Van Dijk, dikutip dari Kompas.com.

 

"Ini adalah kesalahan kolektif dan kami semua tahu harus melakukan yang lebih baik lagi," tambahnya.

 

Di Leg kedua perempat final Liga Europa 2023/2024, Mo Salah cs akan bergantian melawat ke kandang Atalanta pada Kamis (18/4) atau Jumat (19/4). Untuk bisa lolos ke semifinal, sang Merseyside Merah harus menang dengan minimal selisih empat gol.

Kategori :