RADAR JABAR- Menteri Investasi Bahlil Lahadalia buka suara soal namanya yang masuk bursa caketum partai Golkar. Bahlil memahami kapasitas dirinya.
“ya orang, warga negara dan Kader Golkar yang memenuhi syarat kan punya hak. Baguslah kalau mereka calonkan si A, si B, si C itu bagus. Kalau saya tahu ukur baju lah. Kalau baju saya S jangan pake XL, nanti kebesara nggak bagus dilihat,” ucap Bahlil pada awak media di Istana Kepresidenan, Jakarta (8/4/2024). Saat ditanya oleh awak media akankah ada keinginan untuk maju, Bahlil enggan menjawab. Ia berbicara soal dinamika politik. “Ya kita lihatlah. Dinamika kok,” ujarnya. Di tengah maraknya dukungan terhadap Airlangga Hartarti untuk kembali menjadi Ketum Golkar, Bahlil pun tak mempersoalkannya. Ikut maju atau tidak sebagai caketum Golkar, Bahlil mengatakan dirinya akan mengikuti alur yang berjalan saja. “Saya biasa aja ya. Saya kan orang kampung itu kan biasa aja, air mengalir,” ujarnya. “Saya tahu ukur baj. Ukuran baju saya S. Kalau pake XL kurang bagus. Bahwa nanti badan saya gemuk pada waktunya itu soal lain,” pungkasnya (*)Bahlil Buka Suara Soal Bursa Caketum Golkar
Senin 08-04-2024,16:57 WIB
Reporter : Fadillah Asriani
Editor : Fadillah Asriani
Kategori :
Terkait
Selasa 18-02-2025,13:36 WIB
Bahlil: Ormas Keagamaan dan UKM Berpeluang Kelola Lahan Tambang di Luar Eks-PKP2B
Kamis 07-11-2024,16:45 WIB
Bahlil Tegaskan Jokowi Tidak Masuk Pengurus Golkar
Kamis 18-04-2024,14:21 WIB
Menteri Investasi Bahlil Optimis Pertemuan Jokowi dan Megawati Terjadi di Waktu yang Tepat
Terpopuler
Selasa 13-05-2025,17:12 WIB
Temuan BPK Turun Drastis di Kabupaten Bogor dari 129 Jadi 16 Sekolah, Bupati Bogor Target Nol Temuan
Selasa 13-05-2025,12:03 WIB
Pemkab Bogor Resmikan Lapangan Tenis Kapten Muslihat, Bupati Bogor: Harap Jadi Pusat Pelatnas Tenis
Selasa 13-05-2025,13:15 WIB
Pemkab Bogor Beri Bonus Rp 4,9 Miliar Bagi Para Atlet yang Terlibat di PON XXI dan Peparnas XVII
Selasa 13-05-2025,10:18 WIB
Satlantas Polres Bogor: Arus Lalu Lintas Puncak Landai
Selasa 13-05-2025,16:16 WIB
Bupati Bogor Sentil Dinas Pendidikan, Dinilai Lambat Tangani Temuan BPK
Terkini
Selasa 13-05-2025,17:12 WIB
Temuan BPK Turun Drastis di Kabupaten Bogor dari 129 Jadi 16 Sekolah, Bupati Bogor Target Nol Temuan
Selasa 13-05-2025,16:16 WIB
Bupati Bogor Sentil Dinas Pendidikan, Dinilai Lambat Tangani Temuan BPK
Selasa 13-05-2025,13:15 WIB
Pemkab Bogor Beri Bonus Rp 4,9 Miliar Bagi Para Atlet yang Terlibat di PON XXI dan Peparnas XVII
Selasa 13-05-2025,12:03 WIB
Pemkab Bogor Resmikan Lapangan Tenis Kapten Muslihat, Bupati Bogor: Harap Jadi Pusat Pelatnas Tenis
Selasa 13-05-2025,10:18 WIB