RADAR JABAR - Jika Anda berencana untuk mengganti ponsel baru dalam waktu dekat tetapi memiliki dana terbatas sekitar Rp 3 jutaan, kami akan memberi rekomendasi HP di bawah 3,5 juta.
Tidak perlu khawatir karena Anda bisa mendapatkan ponsel terbaik dengan spesifikasi yang memadai seperti kualitas kamera 108 megapiksel dan layar AMOLED 120 Hz yang pasti membuat mata nyaman.
Ponsel dalam kisaran harga ini juga dilengkapi dengan RAM dan ROM yang luas sehingga Anda dapat menjalankan berbagai aplikasi dengan lancar.
Dengan semua fitur dan kelengkapan spesifikasi yang disediakan, tentunya sederet smartphone ini bisa menjadi pilihan terbaik untuk Anda.
7 HP Terbaik di Bawah 3,5 Juta
Berikut adalah daftar 7 rekomendasi HP di bawah harga 3,5 juta sebagai pilihan terbaik pada bulan Februari 2024.
1. Infinix Zero 30 4G
Infinix Zero 30 4G resmi dirilis ke pasar Indonesia pada bulan Oktober lalu. Smartphone ini hadir dengan layar lengkung 60 derajat dengan panel AMOLED berukuran 6,78 inci dengan resolusi full HD plus serta refresh rate layar 120 Hz.
BACA JUGA:7 HP Samsung 1 Jutaan Paling Worth It Pada Februari 2024
HP ini juga hadir dengan triple kamera yang terdiri dari lensa utama 108 megapiksel dilengkapi lensa makro dan depth masing-masing 2 megapiksel. Ponsel ini menggunakan chipset MediaTek Helio G99 dengan fabrikasi 6 nanometer. Dalam pengujian Antutu versi 10, HP ini berhasil mendapatkan skor 413.137 poin dari daya yang disuplai.
HP ini dibekali baterai 5000 mAh serta dukungan fitur fast charging 45 watt melalui USB Type-C. HP ini juga dilengkapi dengan dual speaker. Meskipun tidak ada Jack audio 3,5 mm, bicara soal harga, smartphone ini bisa Anda dapatkan mulai dari Rp3,3 jutaan.
2. Vivo V27e
HP ini hadir dengan dibekali chipset MediaTek Helio G99 dengan fabrikasi 6 nanometer yang dilengkapi RAM 8/256 GB. Pada pengujian Antutu saja, smartphone ini mampu mencetak skor di angka 414.500 poin. Tak hanya itu, Vivo V27e pun hadir dengan panel AMOLED 120 Hz berukuran 6,62 inci resolusi full HD plus yang menyuguhkan kualitas warna, kontras, hingga kecerahan yang lebih baik.
Beralih ke sektor kamera, Vivo V27e dibekali kamera depan beresolusi 32 megapiksel, sedangkan kamera belakang hadir membawa lensa utama dengan resolusi 64 megapiksel, kamera bokeh 2 megapiksel, serta makro 2 megapiksel.
Terdapat juga baterai berkapasitas 4600 mAh yang didukung 66 Watt fast charging melalui USB Type-C. Meski hadir tanpa dukungan 5G, HP ini sudah dibekali fitur NFC, audio jack 3,5 mm, speaker Mono, dan fingerprint in display. Bicara soal harga, smartphone ini dijual mulai dari Rp3,1 jutaan.
3. Redmi Note 12 Pro 4G
Untuk mendukung performanya, ponsel ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 732G dengan RAM 6/128 GB yang cukup memadai untuk berbagai aktivitas. Kinerja kencangnya dibuktikan dengan skor Antutu di angka 490.526 poin.
Redmi Note 12 Pro 4G juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5000 mAh yang didukung teknologi fast charging 67 Watt melalui USB Type-C. Layarnya menggunakan panel AMOLED 6,67 inci dengan refresh rate 120 Hz dan Touch sampling rate hingga 240 Hz.
Aktivitas fotografi didukung dengan kamera utama 108 megapiksel, lensa Ultra wide 8 megapiksel, serta kamera makro dan Depth masing-masing beresolusi 2 megapiksel. Terdapat pula beberapa fitur pelengkap seperti speaker stereo, headphone Jack 3,5 mm, Ir Blaster, dan NFC. Harga ponsel ini mulai dari Rp3,1 jutaan.