RADAR JABAR - Nugget adalah camilan yang disukai oleh banyak anak-anak karena rasanya yang gurih dan teksturnya yang renyah. Resep nugget simpel ini tentunya bisa dijadikan menu bekal atau makan yang mudah dibuat.
Meskipun banyak tersedia di pasar dalam bentuk kemasan siap saji, membuat nugget sendiri di rumah bisa menjadi pilihan yang lebih sehat dan menyenangkan untuk anak-anak. Berikut adalah resep nugget simpel yang bisa dicoba di rumah bersama si kecil.
Bahan-Bahan
1. 500 gram daging ayam cincang (atau bisa diganti dengan daging sapi atau ikan)
2. 2 butir telur
3. 3 lembar roti tawar, dipotong kecil-kecil
4. 3 sendok makan susu cair
5. 2 sendok makan tepung maizena
6. 1 buah bawang bombay, dicincang halus
7. 2 siung bawang putih, dicincang halus
8. Garam secukupnya
9. Merica secukupnya
10. Minyak goreng untuk menggoreng
BACA JUGA:Resep Dimsum Ayam Ala Chef Devina Hermawan, Simpel dan Gampang Banget Dibuat di Rumah
Cara Membuat
1. Campurkan Semua Bahan
Dalam sebuah wadah besar, campurkan daging ayam cincang, telur, potongan roti tawar, susu cair, tepung maizena, bawang bombay, dan bawang putih. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.