Jadi Hero Baru di Mobile Legends, Ini 3 Hero Counter Nolan Terbaik yang Bisa Membuat Sang Pemburu Mati Kutu

Senin 02-10-2023,12:33 WIB
Reporter : Muhammad Fajar Rivaldi
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

Radar Jabar – Terhitung ada tiga hero counter Nolan terbaik di Mobile Legends. Ketiga hero counter tersebut bisa membuat sang hero baru yang terkenal sebagai pemburu menjadi auto tidak berdaya. Siapa saja mereka?

 

Moonton baru saja menghadirkan hero paling anyar bernama Nolan yang merupakan tipe atau role assassin, hari Sabtu (30/9) kemarin. Sebagai hero paling anyar yang meluncur ke Land of Dawn, ia tentu akan memancing para pemain MLBB untuk menggunakannya.

 

Mencari hero counter untuk her-hero baru pun akan sangat umum dilakukan oleh para pemain Mobile Legends atau MLBB. Hal itu sebab pada umumnya, hero-hero pendatang baru punya kemampuan luar biasa dan sangat kuat, mimpi buruk jika ada di pihak lawan.

 

Tidak terkecuali sang ayah hero Layla ini sangat potensial secara damage dan memiliki kecepatan sebagai assassin. Diyakini akan banyak pemain bisa menguasai hero baru ini dalam waktu singkat sebab dia tidak terlalu sulit untuk digunakan.

 

BACA JUGA:Gameplay dan Rekomendasi Build Nolan Hero Baru Mobile Legends! Siap Berburu di Land of Dawn

 

Nolan pun memiliki kesamaan dengan hero jungler populer di Mobile Legends yaitu Ling. Skill ultimate miliknya punya peran ganda berupa dapat dimanfaatkan untuk menyerang, serta bisa diandalkan sebagai jaminan keselamatan.

 

Terlepas daripada kehebatannya, hero penjelajah multiverse itu tetap memiliki celah untuk dieksploitasi. Mengutip dari ONE Esports, ada tiga hero terbaik yang mampu mengeksploitasi kelemahan dia.

 

Selengkapnya inilah tiga hero counter Nolan terbaik di Mobile Legends beserta dengan penjelasannya.

 

1.       Khufra

Nama pertama di daftar ini adalah Khufra. Hero satu ini memang langganan mimpi buruk untuk hero-hero yang menjagokan mekanisme dash guna bergerak cepat di Land of Dawn, termasuk Nolan.

 

Hero Tank dengan CC kuat itu mampu menutup ruang gerak sang hero baru dengan mudah apabila tepat dalam hal menempatkan diri.

 

BACA JUGA:Rekomendasi 10 Hero Fighter Teratas yang Terkuat di Mobile Legends Season 30, Siapa Saja Ya?

 

Tunggu Nolan datang menyerang ketika team fight atau kejutkan menggunakan kombinasi CC kala dia lengah. Disarankan untuk mengaktifkan skill Bounching Ball sebelum hero itu mengeluarkan Ultimate-nya supaya tidak bisa kabur.

 

2.       Kaja

Kemudian hero counter Nolan kedua yaitu Kaja juga merupakan salah satu opsi terbaik untuk menciduk hero-hero yang lincah.

 

Hero Assassin lain semisal Lancelot mampu melakukan sederet aksi dash secara berunutun. Akan tetapi Nolan berbeda, perlu sedikit jeda setiap kali hendang melakukan dash.

 

Para pemain pun dapat memanfaatkan jeda itu guna melakukan inisiasi dengan combo Flicker serta Ultimate Divine Judgement.

 

Patikan juga kalian selalu ditemani dengan hero pemberi damage di tim supaya mampu menumbangkan sang Cosmic Wayfinder saat melakukan penyergapan.

 

BACA JUGA:Wajib Coba! Ini 10 Hero OP Terbaik untuk Pemula Mobile Legends, Ada yang Favorit Banyak Pemain

 

3.       Minsitthar

Minsitthar menjadi nama terakhir dalam daftar hero counter Nolan terbaik. Seperti dua karakter sebelumnya, hero fighter yang super tanky ini pun sangat menjadi ancaman hero-hero yang mengandalkan dash.

 

Ada alasan terbesar sehingga Minsitthar merupakan hero counter Nolan yang andal. Dengan skill Ultimate King’s Calling-nya, semua skill mobilitas musuh yang terperangkap di dalamnya akan terblokir.

 

Apabila sang Assassin Physical mencoba keluar zona Ultimate dengan berjalan, pemain bisa menggunakan Spear of Glory demi menariknya kembali masuk.

 

Selain itu, kemampuan bertahan hero fleksibel ini cukup tangguh dalam meredam serangan Nolan. Skill Shield Assault memungkinkannya menangkal 50% damage musuh yang mengarah dari depan.

 

Demikianlah terungkap ketiga hero counter Nolan Mobile Legends terbaik. Dengan adanya Khufra, Kaja, Minsitthar, sang hero baru tidak akan bisa banyak berkutik lagi di medan pertempuran.

Kategori :