Radar Jabar – Spesifikasi lengkap Xiaomi Mi 11 Lite sang HP paling tipis Xiaomi akan menjadi pembahasan yang menarik. Hadir selaku ponsel mid-range harga Rp3 jutaan, Mi Lite 11 merupakan produk yang menggabungkan antara teknologi dan fashion.
Xiaomi Mi 11 Lite adalah versi “ringan” dari Xiaomi Mi 11 yang lebih dahulu meluncur pada April 2021 silam. Jenama teknologi asal Tiongkok tersebut memperkenalkan model Mi 11 Lite sebagai perangkat berbodi ringan dan tipis.
Spesifikasi Xiaomi Mi 11Lite
Menjadi produk hasil kombinasi teknologi dan fashion, Mi 11 Lite menawarkan desain berunsur premium dari lini flagship-nya. Tampilan premium ini sekaligus memberikan kesan elegan serta berkelas.
Melansir dari Liputan6.com, perangkat dengan chipset Snapdragon tersebut diklaim merupakan ponsel pintar paling ringan di kelasnya ketika perilisannya. Bobotnya yang hanya 157 gram serta punya ketebalan 6,81 mm adalah penyebabnya.
Xiaomi Mi 11 Lite hadir dalam tiga varian warna yaitu Peach Pink (Tuscany Coral), Boba Black (Vinyl Black), dan Bubblegum Blue (Biru Jazz). Smartphone ini dibekali layar AMOLED DotDisplay 6.55” dengan resolusi FH+ (2400 X 1080 piksel), dan sudah berlapiskan pelindung Corning Gorilla Glass 5.
BACA JUGA:Xiaomi Mi 11 Lite: Desain Ramping dengan Layar Super AMOLED, Speknya Gahar Abis Cuy!
Refresh rate layarnya mencapai 90Hz beserta touch sampling rate 240Hz didukung color gamut DCI-P3 dengan kedalaman warna 10 bit. Refresh rate dan touch sampling rate ini memberikan pengalaman penggunaan yang lebih mulus. Adapun tingkat kecerahan maksimal mencapai 800 nits dan dilengkapi ambient 360 derajat ambient light sensor.
Bagian back cover-nya menawarkan aura glamor berkat penggunaan kaca anti glare. Sementara itu material frame menggunakan polikarbonat, bezel layar tipis, serta hampir simetris.
Modul kamera nyaris datar dengan menonjol 1.77 mm saja. Alhasil menyuguhkan tampilan dan nuansa ringkas serta seimbang dengan bezel samping, lalu atas yang super tipis simetris seluas 1.88 mm menjadikan ruang visual lebih luas.
Soal fotografi, HP yang rilis April 2021 ini menggendong tiga kamera belakang meliputi lensa utama 64MP, lensa ultra-wide 8MP, dan lensa telemakro 5MP. Kamera utama dilingkari Halo Ring yang menambah elemen pesona tkenologi kaca anti glare, memberikan pesona tampilan ponselnya sangat orisinal.
Kemudian penunjang swafotonya mengandalkan kamera depan dengan sensor 16MP. Xiaomi Mi 11 Lite dipersenjatai sejumlah fitur macam AI skyscapping, AI beauty, Ai portrait mode, sampai AI studio lighting untuk mendukung kemampuan fotografinya.
Adapun urusan videografinya, Xiaomi pun menanamkan beberapa mode sinematik seperti yang ada di Mi 11. Mode ini memungkinkan pengguna mampu menghasilkan video beserta editing layaknya profesional.
Pindah ke departemen dapur pacu, Mi 11 Lite menggunakan chipset Snapdragon 732 5G yang cukup dalam memenuhi kebutuhan pengguna di segmen kelas menengah. Ponsel pintar ini begitu mendukung multitasking serta bermain game, apalagi Xiaomi menyertakan teknologi LiquidCool guna mengurangi panas berlebih.
Smartphone tersebut menawarkan tiga pilihan memori yaitu RAM 6 GB/ROM 64 GB, RAM 6 GB/ROM 128 GB, dan RAM 8 GB/ROM 128 GB. Jenis baterainya mengusung Lithium Polymer 4.250mAh dengan dukungan fast charging 33W.
Xiaomi Mi 11 Lite menjalankan OS Android 11 beserta antarmuka MIUI 12.0.8.0. HP ini juga dapat menggunakan jaringan 4G dan sejumlah sensor penting semisal accelerometer, proximity, ambient light, elektronik Kompas, linear motor, serta giroskop.
Fitur lainnya seperti Wi-Fi 2.4 4/5 Ghz, Bluetooth versi 5.1, NFC untuk berbagai keperluan pengguna, hingga side mounted fingerprint sebagai pelindung data ponselnya. HP tipis Xiaomi ini pun anti paparan debu dan percikan air karena telah mendapatkan sertifikat IP53.
Melansir dari situs resmi mi.co.id, harga Xiaomi Mi 11 Lite untuk masing-masing varian adalah seperti berikut ini:
1. RAM 6 GB/ROM 64 GB (Rp3.699.000)
2. RAM 6 GB/ROM 128 GB (Rp3.799.000)
3. RAM 8 GB/ROM 128 GB (Rp3.999.000)
Sumber: berbagai sumber.