Jelang Chelsea vs Brighton, Peminat Hudson-Odoi Bertambah usai Lazio Join Fulham

Sabtu 22-07-2023,15:00 WIB
Reporter : Muhammad Fajar Rivaldi
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

Radar Jabar - Pertandingan uji coba Chelsea vs Brighton akan berlangsung hari Minggu (23/7). Menjelang laga ini, hadir kabar perihal transfer salah satu penggawa sang klub London yaitu Callum Hudson Odoi.

 

Lazio diperkirakan telah bergabung dengan Fulham dalam persaingan untuk mendapatkan gelandang Chelsea Hudson-Odoi.

 

Melansir dari Daily Mail, Hudson-Odoi dilaporkan telah mengatakan kepada Chelsea bahwa ingin hengkang pada musim panas ini demi kesempatan bermain di tim utama. Setelah musim lalu dirinya dipinjamkan ke kontestan Bundesliga Bayer Leverkusen.

BACA JUGA:Bukan Chelsea, Bek 'Mode Full-back' Gareth Bale Ini Akan Gabung Newcastle

Pemain sayap berusia 22 tahun itu tampil 21 kali untuk Leverkusen di semua kompetisi sepanjang musim 2022/2023. Musim di mana klub pemiliknya, The Blues, terpuruk dan finis ke-12 di Liga Premier.

 

Fulham sebelum kehadiran kompetitor dari Serie A lebih dahulu coba menggaet Callum Hudson-Odoi. Namun tawaran pembuka yang The Cottagers berikan ditolak oleh Chelsea.

 

Jurnalis Italia Alfredo Pedulla melaporkan bahwa Lazio memasukkan nama Hudson-Odoi dalam daftar target potensial transfernya. Kemungkinan armada Maurizio Sarri akan mencoba skema peminjaman menjelang kemungkinan transfer permanen.

BACA JUGA:Here We Go! Newcastle Sepakati Harga Transfer Pemain yang Disebut Luar Biasa oleh Bos Liverpool

Kontrak gelandang dengan tiga caps bersama timnas Inggris itu di Chelsea tersisa satu tahun lagi. Oleh karenanya kecuali The Blues memperpanjang kontrak Hudson-Odoi sebelum melepas, pinjaman semusim penuh akan sama dengan membiarkannya pergi secara gratis.

 

Adapun Biancocelesti sedang mempersiapkan diri untuk awal musim Serie A 2023/2024 yang akan dimulai pada 20 Agustus 2023, dengan bertandang ke Lecce.

Kategori :