RADARJABAR - Di era yang modern ini dunia pekerjaan mulai melakukan pembaharuan dalam seleksi penerimaan calon karyawan baru.
Banyak hal yang diperlukan oleh calon karyawan untuk bisa mendaftarkan diri ke dalam sebuah perusahaan di antaranya adalah CV (Curriculum Vitae), Portofolio, dan lain-lain. Sebagaimana keahlian atau kapasitas yang di butuhkan oleh sebuah perusahaan.
CV merupakan dokumen wajib yang harus dicantumkan ketika seseorang ingin melamar sebuah pekerjaan, CV juga berfungsi untuk memberikan gambaran mengenai identitas diri, riwayat hidup, juga mengenai pengalaman kerja secara singkat untuk dijadikan sebagai bahan referensi bagi perusahaan untuk mengenal kualitas kinerja dari calon karyawan.
Dalam pembuatan CV harus dibuat semenarik mungkin, mengapa demikian? Karena kita harus membuat self branding dan terpilih menjadi orang yang tepat untuk mengisi posisi kerja yang dibutuhkan oleh perusahaan.
Di era ini banyak perusahaan yang sudah menggunakan cv ATS Friendly agar lebih mudah untuk mensortir para pelamar.
CV ATS Friendly ini adalah format resume yang baik dan dapat diurutkan berdasarkan perangkat lunak atau aplikasi Applicant Tracking System (ATS) (“Dimas, Universitas Multimedia Nusantara, 2022”).
ATS sendiri merupakan software yang digunakan perusahaan untuk mendukung proses seleksi dan perekrutan kandidat.
Berdasarkan identifikasi kebutuhan yang sudah dilakukan di lapangan yang berlokasi di BBPP Lembang, Bandung Barat, dengan sasaran pelatihan yakni siswa/I SMK yang sedang melakukan kegiatan PKL di BBPP Lembang.
Dapat disimpulkan bahwa siswa/i SMK ini belum mengetahui mengenai pentingnya CV untuk masuk ke dunia kerja. Maka dari itu mahasiswa membuat program pelatihan pembuatan CV berbasis ATS Friendly untuk mengenalkan kepada mereka pentingnya CV dalam dunia kerja yang berbasis ATS Friendly ini.
Pelatihan Penyusunan Curriculum Vitae Menggunakan Format ATS Friendly bagi Siswa/I PKL di BBPP Lembang ini dilaksanakan selama dua hari pada tanggal 3 dan 4 Mei 2023.
Selama pelatihan berlangsung, para peserta pelatihan memperhatikan dengan baik apa yang pemateri sampaikan, dengan adanya Pretest dan Posttest sangat membantu untuk mengetahui apakah peserta pelatihan mengerti dan memahami pematerian yang disampaikan.
Pelatihan yang diadakan oleh mahasiswa UPI ini sangat membantu dan bermanfaat bagi para siswa PKL, “Pelatihan ini Sangat membantu, karena kami yang asalnya tidak mengetahui CV beseerta kepentingannya jadi mengetahui dan diakhir pelatihan pun kami (peserta) memiliki produk CV kami masing masing,” ujar Muhammad Ilham kepada tim penyelenggara kegiatan pelatihan.
Pelatihan pembuatan CV dari Mahasiswa ini hadir untuk membantu para Siswa/I SMK yang sedang melakukan PKL di BBPP Lembang yang mayoritas berencana ingin langsung menginjak dunia kerja setelah lulus. Para karyawan BBPP Lembang pun mendukung kegiatan tersebut.