Tampilan Mirip Honda Giorno? Skutik Retro Baru Honda Rilis dengan Segudang Fitur Modern

Kamis 15-06-2023,07:40 WIB
Reporter : Muhammad Fajar Rivaldi
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

Radar Jabar - Pasar skutik dengan tampilan retro telah kehadiran 'New Kids on The Block' alias pendatang baru. Pabrikan Honda telah merilis skuter baru dengan segudang fitur modern, katanya tampilannnya mirip Honda Giorno?

 

Melansir dari Kompas.com, Honda Sundiro di China meluncurkan sepeda motor anyar bergaya retro dengan nama NS125LA. Skuter yang desainnya retro ini berbeda dengan Honda Scoopy yang ada di Indonesia dan malah mirip kompetitornya, Yamaha Fazzio.

 

Honda NS125LA punya desain cukup mirip seperti Honda Giorno yang ada di Jepang. Aura yang ditampilkan lebih ke skutik di Italia, klasik serta berbekal headlamp bentuk bulat dan terdapat di batok setang.

 

BACA JUGA:Honda Giorno: Matic Retro Modern Super Irit Bensin Harga Menggiurkan, BeAT Lewat!

 

Kesan klasik 'saudara' Scoopy itu bertambah dari headlamp bulat yang ditambah ban dengan pelek kecil. Bahkan aura skuter Eropa yang elegan semakin terasa dengan tersematkannya ornamen krom pada beberapa komponennya.

 

Terlepas dari desain yang klasik, NS125LA dibekali banyak fitur modern. Contohnya, seluruh bagian penerangan sudah LED, speedometer digital, ada USB port di laci, serta kompartemen di bawah jok sebesar 20 liter.

 

Sumber Foto: www.motorhondabogor.id

 

Kategori :