Radar Jabar – Simak, berikut fitur dan spesifikasi smartphone varian teranyar barisan Redmi Note 12 series yaitu Xiaomi Redmi Note 12T Pro.
HP ngebut seharga Rp3 jutaan ini hadir dengan spesifikasi yang menggoda, termasuk chipset Dimensity 8200 Ultra.
Produsen ponsel pintar asal Tiongkok yaitu Xiaomi baru saja resmi memperkenalkan HP Redmi Note 12T Pro. Pengumuman ini perusahaan sampaikan melalui sederet postingan pada akun media sosial Weibo resmi mereka.
Menurut laporan GSM Arena, pada Selasa (30/5), dikutip dari Antara, HP tersebut bakal menjadi suksesor generasi pendahulunya. Yakni Redmi Note 11T yang diklaim berhasil di kelasnya. Note 12T Pro perdana diluncurkan di Tiongkok, dan tersedia untuk pembelian pertama kali di pasar domestik mulai 31 Mei 2023.
BACA JUGA:Redmi Note 12 Pro HP Baterai Badak Dijual Mulai 31 Mei 2023, Simak Spesifikasinya yang Menggoda!
Xiaomi Redmi Note 12T Pro mendapat dukungan tenaga Dimensity 8200 Ultra yang merupakan System-on-Chip (SoC) besutan MediaTek. Chipset ini pertama kali disematkan pada Xiaomi Civi 3 yang rilis penghujung Mei 2023.
Kemampuan Dimensity 8200 Ultra sebenarnya mirip dengan “sang saudara” yaitu Dimensity 8200, masih mengandalkan delapan inti prosesor (CPU) berkecepatan maksimal 3,1 GHz. Perbedaannya, model Ultra membawa perubahan pada sisi chip pemrosesan gambar (Image Signal Processing/ISP) yang mendapat polesan sedemikian rupa demi meningkatkan kualitas foto.
Xiaomi juga melengkapi produk teranyarnya itu dengan RAM LPDDR5 hingga 12 GB beserta media penyimpanan UFS 3.1 mencapai 512 GB.
Beralih ke spesifikasi Redmi Note 12T Pro, melansir dari GSM Arena ponsel ini mengusung layar IPS LCD 6,6 inci. Dengan resolusi tertinggi Full HD+ (2460 x 1080 piksel), layar sang HP juga menawarkan refresh rate 144 Hz yang mumpuni.