5 Karakter Gratis Honkai Star Rail yang Wajib Di-build, Siapa Saja?

Rabu 10-05-2023,15:44 WIB
Reporter : Muhammad Fajar Rivaldi
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

Radar Jabar – Game bergenre RPG terbaru developer HoYoverse yaitu Honkai Star Rail saat ini menyediakan total 22 karakter. Dari sekian banyak karakter untuk para pemainnya pilih, ada lima karakter gratis Honkai Star Rail yang wajib di-build. Siapa saja mereka? Simak dalam ulasan berikut ini.

 

Faktanya setiap karakter Honkai Star Rail berbekal kombinasi skill mereka masing-masing yang memanfaatkan Path serta Element mereka. Selain karakter yang harus dibuka dengan Star Rail Pass atau Star Rail Special Pass, pemain juga berkesempatan memeroleh karakter secara cuma-cuma.

 

Pemain bakal mendapatkan karakter gratis seiring progress mereka dalam bermain Honkai Star Rail. Deretan karakter ini juga bukan sekadar untuk melengkapi list karakter mereka.

 

Ada lima karakter sudah terbukti perkasa dan dapat membantumu melaju lebih jauh pada story mau pun semua fitur dalam game tersebut. Melansir dari SPIN Esports, inilah lima karakter gratis Honkai Star Rail yang wajib di-build.

 

1.       Main character / Trailblazer

Sementara pada umumnya sebagai main character sering mudah tergantikan, nasib Trailblazer atau MC berbeda di Honkai Star Rail sebab skill-nya sangat bermanfaat. Apalagi saat mengalami pergantian elemen dan role menjadi api dan Preservation.

 

Ketika itu terjadi, MC bakal semakin sering menjadi andalan pemain sebagai shielder di timnya. Meski begitu MC Destruction berelemen Physical di awal-awal pun mantap dan dapat digunakan sebagai breaker elemen Physical.

 

2.       Dan Heng

Dan Heng adalah Main DPS atau DPS Single Target yang bisa didapatkan oleh pemain di awal permainan. Karakter ini sangat bagus terutama menghadapi lawan yang lemah terhadap elemen angin.

 

Menjadi Main DPS membuat damage-nya lumayan besar khususnya untuk single target. Dan Heng juga bisa menghasilkan efek slow kepada musuh dan cocok sebagai tandem Welt (jika punya).

 

3.       Asta

Banyak pemain kurang paham tugas karakter ini sehingga acap kali dipandang ‘sebelah mata’. Padahal Asta dengan skill-nya mampu memberikan buff Attack kepada anggota tim, selagi Ultimate-nya dapat meningkatkan Speed, dua hal yang sangat bagus untuk tim.

 

Selain itu Asta pun bagus sebagai buffer untuk menghilangkan weakness musuh berelemen api. Skill-nya bisa memantul empat kali (lima kali pasca buka trace) dan ampuh untuk melawan Boss yang lemah akan api.

 

4.       Natasha

Karakter gratis Honkai Star Rail wajib di-build berikutnya adalah Natasha yang sampai sekarang masih sangat bagus menjadi healer. Peran healer memang krusial dan wajib ada di tim.

 

Natasha sebagai healer gratis punya skill dan Ultimate ciamik, apalagi mampu melenyapkan debuff lawan tatkala dengan skill (buka dari trace). Intinya dia sangat mantul dan dapat dipakai cukup lama.

 

5.       March 7th

March 7th cocok bagi tim yang memerlukan shielder serta melawan musuh weakness es. Karakter berelemen es akan menjadi shielder pertama kalian.

Mengingat cukup banyak elemen es di awal-awal, March 7th akan krusial apalagi ia mampu memberikan efek freeze melalui Ultimate-nya. Karakter ini pun bagus sebagai shielder untuk tim terbebas dari serangan musuh.

 

Demikian daftar lima karakter gratis Honkai Star Rail yang wajib di-build. Serval juga mungkin opsional apabila pemain membutuhkan AoE damager (Erudition) berelemen petir, sebab sangat baik khususnya melawan segudang musuh di Jarilo VI yang dominan lemah terhadap petir.

Kategori :