Kunjungan ke Lampung, Jokowi Sengaja Lewat Jalan Rusak

Jumat 05-05-2023,14:53 WIB
Reporter : Salma Sepina Nurdini
Editor : Salma Sepina Nurdini

Radar Jabar - Presiden Joko Widodo atau yang dikenal sebagai Jokowi, pada Jumat hari ini (5/5) untuk meninjau ruas jalan di Lampung. Dalam kunjungan tersebut Jokowi mengandarai mobil dinas kepresidenan dan sengaja lewat jalan rusak yang ada di Provinsi Lampung.

Kunjungan Jokowi ke Provinsi Lampung merupakan buntut dari viralnya kondisi jalan Provinsi Lampung yang rusak. Bermula dari TikTok dan kini, Jokowi akan meninjau beberapa jalan rusak di Provinsi Lampung.

Dilansir dari berbagai sumber, sebelum kunjungan Jokowi ke Lampung, Pemerintah Daerah Provinsi Lampung sebelumnya telah memperbaiki beberapa ruas jalan. Namun, Jokowi tetap memilih melewati jalanan yang rusak.

Saat ini, kunjungan Jokowi ke Lampung menjadi viral di berbagai media sosial, khususnya pada media sosial Twitter. Terdapat sebuah unggahan video yang yang memperlihatkan Orang Nomor 1 di Indonesia tengah mengendarai mobil dinas melalui jalan yang rusak.

Dalam Video, mobil kepresidenan yang tengah dikendarai oleh Jokowi, dan terdapat iring-irigan motor pengawal, melintasi ruas jalan yang cukup memperihatinkan. Pasalnya, jalan yang dilalui oleh Orang Nomor 1 di Indonesia tidak rata, bergelombang, serta terdapat lubang yang berisikan genangan air.

Selain video, terdapat potret beberapa mobil kepresidenan yang tengah melalui sejumlah ruas jalan rusak di Lampung. Disebutkan juga bahwa Presiden Joko Widodo tidak melewati jalan yang telah diperbaiki oleh Pemda Lampung.

Lantas, hal ini menjadi perbincangan lantaran Jokowi lebih memilih menggunakan jalan yang rusak dibandingkan dengan jalan yang telah diperbaiki. Karena itu, banyak dari warganet Twitter yang mempertanyakan bagaimana kondisi dari Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung setelah kunjungan dari Presiden.

Banyak dari warganet Twitter menyebutkan bahwa Jokowi memberikan Prank kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung. Selain itu, ada juga yang memberi komentar bahwa Jokowi memberi teguran kepada pemerintah Lampung.

Sebelum kunjungan Jokowi ke Lampung,. banyak rumor yang mengatakan bahwa Presiden akan mengunjungi Lampung menggunakan Helikopter. Namun, hal tersebut telah ditepis lantaran Presiden Joko Widodo menggunakan mobil kepresidenan.

Saat ini, Jokowi akan mengambil alih perbaikan jalan yang seharusnya ditangani oleh Pemerintah Lampung.*

Kategori :