RADAR JABAR – Simak cara buat akun Kartu Prakerja 2023 untuk daftar gelombang 48, ikuti langkah berikut ini agar lolos seleksi.
Kartu Prakerja 2023 merupakan program resmi pemerintah yang menerapkan semi-bansos bagi Warga Negara Indonesia (WNI) yang membutuhkan peningkatan skill.
Program Kartu Prakerja ini akan dilanjutkan lagi di tahun 2023 untuk pembukaan pendaftaran gelombang 48.
Di tahun ini, program ini tidak lagi menerapkan skema semi-bansos, melainkan sudah menerapkan skema normal.
Dalam skema normal ini pemerintah akan lebih memfokuskan pada peningkatan kompetensi diri agar mampu bersaing di tengah perkembangan teknologi saat ini.
Dari program Kartu Prakerja pemerintah mengharapkan agar para peserta memiliki peluang besar untuk mendapatkan lapangan pekerjaan.
Pendaftaran ini bisa diikuti oleh WNI yang berusia 18 tahun hingga 64 tahun dan tidak sedang menempuh pendidikan formal.
Untuk mengikuti pendaftaran program ini, setidaknya ada 7 tahapan yang harus kamu ikuti, seperti berikut ini.
- Lakukan pendaftaran secara online dan gratis melalui situs resmi prakerja.go.id.
- Ikuti seleksi dengan mengikuti tes motivasi dan kemampuan dasar.
- Jika lolos seleksi, silakan pilih dan ikuti pelatihan pada program ini.
- Ikuti pelatihan hingga tuntas untuk mendapatkan insentif.
- Beri rating dan ulasan pada pelatihan yang sudah diikuti.
- Biaya insentif akan cair kepada akun e-wallet atau akun rekening bank yang didaftarkan ke Kartu Prakerja.
- Insentif pengisian survey evaluasi juga akan cair setelah Anda mengisinya.
Sebelum pemerintah membuka pendaftaran Kartu Prakerja 2023, silakan untuk buat akun terlebih dahulu.
Berikut cara buat akun Kartu Prakerja lewat situs resmi prakerja.go.id.
1. Akses link resmi Kartu Prakerja prakerja.go.id.
Lakukan pendaftaran dengan klik “Daftar Sekarang” di pojok kanan atas. Isi nama lengkap, alamat email dan password pada kolom tertera. Cek email masuk dari Kartu Prakerja untuk aktivasi akun. Pembuatan akun Kartu Prakerja sudah berhasil.
Jika sudah membuat akun, kamu bisa langsung melakukan pendaftaran untuk gabung pada gelombang 48.
Namun, bagi peserta yang sudah memiliki akun bisa langsung melakukan pendaftaran dengan klik gabung.
Anda bisa mengikuti langkah berikut ini untuk melakukan pendaftran dan gabung di Kartu Prakerja.