Menjelang bergulirnya timnas, skuad Garuda Asia –julukan Indonesia U-16– mengalami peningkatan signifikan.
Pelatih timnas U-16 Bima Sakti Tukiman mengungkapkan, setelah dua pekan menjalani pemusatan latihan di Jogjakarta, para pemain sudah mengerti dengan skema permainan yang diterapkannya. ”Cara bermain tim sudah banyak berubah. Taktik, teknik, dan kedisiplinannya sudah meningkat. Kerangka tim juga sudah terbentuk,” ucap mantan pemain Persiba Balikpapan tersebut. Selama dua pekan menjalani pemusatan latihan di Kota Pelajar, Garuda Asia sudah melakoni dua pertandingan uji coba. Hasilnya, timnas U-16 kalah 0-2 oleh tim Porprov Jogjakarta U-20. Lalu, Garuda Asia menang telak 5-1 atas tim Porda Sleman U-18. ”Dalam dua laga uji coba itu, kami memang memilih lawan yang usianya satu sampai dua tahun di atas anak-anak. Pertandingan pertama kami memang kalah. Tapi, saya senang anak-anak bisa bangkit dan memenangkan uji coba kedua dengan skor bagus,” ungkap Bima. Meski demikian, Bima menilai masih perlu diperbaiki. ”Ada beberapa kelemahan yang akan kami perbaiki di sisa persiapan minggu ini. Kami akan meningkatkan pertahanan, penyerangan, serta transisi positif dan negatif. Selain itu, set piece attack akan diperbaiki agar bisa lebih baik,” jelasnya. Bima berharap persiapan yang dibangun membawa dampak positif dalam perhelatan Piala AFF U-16. Apalagi Indonesia berstatus tuan rumah. Mantan penggawa Persegres Gresik United itu tidak mau kehilangan momentum. ”Sebagai tuan rumah, saya ingin bermain dengan menekan dan lebih ke depan. Kami harus memaksimalkan setiap laga. Sebab, semua pertandingan penting. Saya kepada pemain untuk bisa memenangkan pertandingan demi pertandingan,” tegasnya. Inilah Jadwal Garuda Asia di AFF Cup U-16 Minggu, 31 Juli 2022 20.00 WIB: Indonesia vs Filipina (Stadion Maguwoharjo) Rabu, 3 Agustus 2022 20.00 WIB: Singapura vs Indonesia (Stadion Maguwoharjo) Sabtu, 6 Agustus 2022 20.00 WIB: Indonesia vs Vietnam (Stadion Maguwoharjo)Akan Berlaga Di AFF Cup Pada Minggu 31 Juli, Timnas U 16 Diklaim Alami Peningkatan
Kamis 28-07-2022,15:01 WIB
Reporter : Jabar Ekspres
Editor : Nurmahadi
Kategori :
Terkait
Kamis 14-11-2024,14:47 WIB
Wanti-wanti Rizky Ridho untuk Timnas Indonesia: Jangan Hanya Fokus pada Satu Pemain Jepang
Rabu 13-11-2024,12:48 WIB
Dukungan Suporter Indonesia Buat Takjub Kevin Diks
Sabtu 02-11-2024,21:55 WIB
Terharu! Shin Tae-yong Apresiasi Ribuan Warga Korsel Padati SUGBK Dukung Timnas Indonesia
Jumat 25-10-2024,20:28 WIB
Erick Thohir Meminta Shin Tae-yong Sempurnakan Tim dan Strategi
Selasa 22-10-2024,11:59 WIB
Menpora Dito Pastikan Keamanan Timnas Bahrain untuk Bertanding di Indonesia, Kalau Menolak Bisa WO?
Terpopuler
Sabtu 16-11-2024,11:58 WIB
Pemkab Karawang dan Bekasi Bangun Jembatan untuk Meningkatkan Konektivitas dan Ekonomi Lokal
Sabtu 16-11-2024,21:55 WIB
6 Fakta Menarik Serial Arcane 2, Animasi Termahal dari Riot Games!
Sabtu 16-11-2024,15:18 WIB
Gelar Reses di Pasirjambu, Eep Jamaludin Terima Keluhan Infrastruktur dan Sampah dari Konstituen
Sabtu 16-11-2024,16:39 WIB
Dalam Kondisi Sakit dan Harus Rawat Inap, Elin Wati Fraksi PAN DPRD Kabupaten Bandung Gelar Reses di Pacet
Sabtu 16-11-2024,17:09 WIB
Profil Cabup Kang DS: Raih 380 Penghargaan di Tingkat Nasional dan Internasional
Terkini
Minggu 17-11-2024,11:21 WIB
Nestlé MILO Perkenalkan MILO Kartu Petir: Panduan Keselamatan untuk Wasit di Musim Hujan
Minggu 17-11-2024,10:28 WIB
Debat Publik Pilkada Jabar: Gagasan Paslon untuk Perkuat Toleransi Beragama
Minggu 17-11-2024,09:20 WIB
GRIB Jaya Cimahi Dukung Penuh Paslon Ngatiyana-Adhitia di Pilkada 2024
Minggu 17-11-2024,09:19 WIB
Hasil Survei PADI, Paslon Ngatiyana-Adhitia Ungguli Dua Paslon Wali Kota Cimahi Lainnya
Minggu 17-11-2024,08:58 WIB