Driver Taksi Online Meningga Dunia, Diduga Sakit Jantung

Driver Taksi Online Meningga Dunia, Diduga Sakit Jantung

Sosok driver taksi online yang tergeletak di samping mobil, di Jalan Raya Jakarta-Bogor. --Istimewa

RADAR JABAR - Pria berinisial IS (49) ditemukan tidak bernyawa di Jalan Raya Jakarta-Bogor Km 51, pada Rabu (14/1/2026).

 

Mulanya, Satpam Graha Laras diberitahu oleh salah seorang warga yang lewat terdapat driver taksi online yang melambaikan tangan.

 

Sesampainya di lokasi, IS ditemukan tergeletak di samping mobil dengan No.Pol B 1109 DOC. Kemudian, satpam Graha Laras Sentul menghubungi Polsek Sukaraja untuk penanganan lebih lanjut.

 

"Sesampai di TKP ditemukan orang tersebut kemudian langsung dibawa ke rumah sakit setelah sampai rumah sakit dinyatakan oleh dokter sudah meninggal," kata Kapolsek Sukaraja Kompol Wagiman, saat dihubungi, pada Rabu (14/1/2026).

 

Kompol Wagiman mengatakan, tidak ditemukan tanda kekerasan pada bagian tubuh IS yang hendak pergi bekerja sebagai driver taksi online.

 

Dirinya menambahkan, pengemudi tersebut terindikasi mengalami sakit jantung yang menyebabkan IS hilang nyawa di Jalan Raya Jakarta-Bogor.

 

"Kalau keterangan saksi dia dari mobil turun tangannya minta tolong gitu, begitu didatangi sudah meninggal diperkirakan sakit jantung," pungkas dia.

Sumber: